Cara Pasang Payet di Hijab dan KerudungMenyulam adalah kegiatan yang dapat mengisi waktu luang anda dan mengasyikan atau hobi sebagai kreativitas yang dimiliki. Salah satunya yang cukup populer sekarang ini adalah sulam pita,  Helaian kain yang disulam dengan motif dan warna-warna  yang berbeda dapat mempercantik barang – barang anda seperti  jilbab muslimah yang kita kenal saat ini karna dengan model – model jilbab yang trendi yang membuat penampilan seorang wanita lebih menarik, cantik dan modis. Sulam pita  adalah salah satu teknik  yang dipakai untuk menghias jilbab, diperlukan keterampilan khusus untuk pembuatanya. Jangan kawatir saat ini telah ada buku khusus untuk pembelajaran membuatan jilab muslimah pun telah hadir  di toko – toko buku terdekat. Bahan –  Bahan dan peralatan yang dibutuhkan dalam menghias jilbab antara lain Pita.

Pita Merupakan bahan dasar yang digunakan untuk menyulam  dan mempunyai variasi yang berbeda-beda dan macam-macam jenis warna biasanya pita digunakan untuk membuat pola bunga sebagai penghias jilbab. Dalam penyulaman biasanya menggunakan pita yang berlipat emas maupun perak , carilah pita yang berbahan lembut agar mudah untuk menyulam.

Jarum: Ketika Menyulam Pakailah jarum yang berukuran besar atau jarum khusus untuk sulam pita, jarum ada beberapa jenis ada yang ujung nya runcing dan ada juga yang berukuran tumpul, biasanya untuk menghias jilbab harus menggunakan yang ujungnya tumpul supaya lebih mudah untuk penyulaman

Benang: Benang yang kwalitas bagus dalam menyulam yaitu jenis benang DMC karena lebih kuat dan tebal agar sulaman tidak mudah rapuh dan kuat ketika dipakai, pemilihan benang sangat penting, apabila salah memilih benang maka hasilnya tidak sesuai dengan yang diharapkan.

Kain: Pilihlah jenis kain yang akan digunakan untuk menyulam , kain yang baik digunakan dan mudah untuk di jahit adalah kain yang berbahan sutra karena mudah tembus pada jarum pita. Kain sebagai alat untuk membuat motif bunga,  daun serta tangkai sebagai penghias jilbab supaya nampak cantik dan modis

Mutiara: Mutiara Sebabgai Penghias Jilab yang berfungsi untuk membuat menambah aura kecantikan yang terdapat pada diri wanita. Dan biasanya direkatkan di antara kain pita agar menjadi satu kesatuan dan perpaduan antara motif, bentuk dan disejajarkan dengan gambar yang melekat pada jilbab.

Skrup Pemidangan: Adalah Suatu Alat Yang Berbentuk Bundar  biasanya digunakan untuk pembuatan pola atau gambar gunanya untuk mengencangkan kain tanpa adanya kerutan agar kain mudah dibentuk dan terlihat rapih.

Tips Membuat Hiasan Sulaman Jilbab:

  1. Siapkan peralatan untuk menghias jilbab seperti, kain ,jarum, benang, pita, mutiara, dan skrup bidang
  2. Buat pola pembuatan yang di inginkan dengan menggunakan skrup pembidang sebagai membuat gambar agar mudah dibentuk  pada saat sedang menyulam.
  3. Pilih bagian kain yang ingin dibuat gambar biasanya di tengah kain atau dipinggir sudut agar terlihat indah dan menarik ketika dilihat.
  4. Masukan sulam pita ke dalam jarum untuk pembuatan bunga yang di inginkan hingga menembus bagian bawah, lakukan secara berurutan agar gambar bunga nampak terlihat jelas.
  5. Kemudian jahit pita sulam dengan menggunakan benang pada bagian pinggir sulam pita untuk meratakan dan melekatkan pita pada kain agar tidak mudah kerut  pastikan jahitan terlihat rapih.
  6. Kemudian tambahkan mutiara dibagian tengah bunga agar kelihatan berkilau dan nampak cantik indah menawan.

Sepintas cara menghias jilbab telah dijelaskan diatas, bagaimana pun sebagus apapun jilbab yang digunakan adalah harus sesuai dengan kaidah yang berlaku, dimana di dalam agama islam jilbab adalah kewajiban yang harus di tegakan oleh seluruh wanita muslimah di dunia ini. Dan kecantikan yang di miliki oleh seorang wanita akan menjadi berkah apabila ditampakan hanya kepada suaminya tercinta, tidak untuk orang lain. Semoga bermanfaat dan sukses selalu amin..

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *